Kemandirian Inhan Wujudkan Pertahanan Negara Kuat
Pembangunan pabrik propelan diharapkan dapat menciptakan kemandirian industri hulu pertahanan nasional, menciptakan dampak penggentar, dampak pengganda, memberikan jaminan pasokan munisi, dan substitusi impor.
Sementara itu, Direktur Utama PT Dahana (Persero), Wildan Widarman, menjelaskan pembangunan industri bahan pendorong amunisi dan roket telah berjalan. Fase pertama telah diprakarasi Kementerian Pertahanan dengan membangun pabrik nitrogliserin, pabrik bahan asam, serta fasilitas pendukung industri propelan, di antaranya gardu trafo listrik, pengolahan air, laboratorium, dan fasilitas uji balistik.
“Bersama Balitbang Kementerian Pertahanan, saat ini sedang dilanjutkan ke tahapan pembangunan pabrik bubuk sferikal, sehingga Indonesia dapat mandiri serta memiliki efek getar di kawasan regional,” kata dia.
Selama berada di PT Dahana, Prabowo juga berkeliling ke fasilitas produksi milik PT Dahana, salah satunya pabrik nitrogliserin yang dibangun Kementerian Pertahanan.
“Melalui kunjungan kerja menteri pertahanan ini, diharapkan dapat makin memperteguh komitmen Kementerian Pertahanan dalam memberdayakan industri dalam negeri, untuk penguatan pertahanan negara,” katanya. (Ant)