Optimalkan Pekarangan, Budi Daya Bunga Hias Potensial Peroleh Laba
Redaktur: Satmoko Budi Santoso
Bude Emi juga menyebut menyediakan variasi pupuk kimia, pupuk organik hingga alat pertanian. Kombinasi hobi menanam bunga dilakukan dengan membuat kolam, taman.
Berbagai jenis tanaman bunga menjadi sumber penghasilan baginya dan sang suami. Jenis tanaman yang sedang tren dan memiliki harga jual tinggi dijual memakai sarana media sosial. Pembeli bisa melihat langsung ke lokasi sekaligus menikmati suasana taman.
Stevani, salah satu pehobi bunga hias mengaku berbagai jenis bunga cocok ditanam di pekarangan. Ia menyebut sebagian tanaman bunga bisa diperbanyak memakai teknik akar, daun dan biji.
Sistem stek batang, perbanyakan dengan cangkok membuat ia bisa mendapat keuntungan. Sebab sebagian tanaman bunga kerap dijual kepada pehobi lain. Saat bunga tidak laku bisa menjadi penghias pekarangan.
Budidaya tanaman bunga diakui Stevani tetap memperhitungkan tren. Ia mengaku tidak pernah mengeluarkan uang hanya untuk mengikuti tren. Menanam bunga sebutnya kerap dikombinasikan dengan tanaman sayuran, bumbu.
Jenis tanaman sayuran yang ditanam memakai pot bersama bunga di antaranya sawi, kangkung, cabai, kunyit hingga kencur. Tanaman penghias pekarangan tersebut sekaligus memberi pasokan sayur dan bumbu sekaligus penghias pekarangan.