128 Orang Calon Hakim Agung Lolos Seleksi Administrasi
Setelah dinyatakan lolos administrasi, para calon akan menjalani seleksi kualitas pada 10 hingga 12 Januari 2022 di Balitbangdiklatkumdil MA Kabupaten Bogor.
Materi seleksi kualitas meliputi menulis makalah di tempat, studi kasus hukum, studi kasus Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim (KEPPH) serta tes objektif.
Para CHA yang mengikuti seleksi kualitas wajib menyerahkan karya profesi berupa soft copy dalam format Portable Document Format (PDF) dan surat rekomendasi
Terakhir, seleksi yang dilakukan oleh KY untuk mencari delapan posisi CHA yang dibutuhkan MA. Rinciannya, satu orang untuk kamar perdata, empat orang di kamar pidana, satu orang untuk kamar agama, dan dua untuk kamar tata usaha negara khusus pajak. Selain CHA, juga dibutuhkan tiga orang untuk hakim ad hoc tipikor pada MA. [Ant]