Dr. Rusmono Berada di Tengah Romantik Kinerja Presiden Soeharto dan Ibu
JAKARTA – Dalam sebuah ringkasan pendek buku ‘Serangkum Disposisi Presiden Soeharto dan Ibu Negara’, sang penulis buku Donna Sita Indria, menyebutkan almarhum Dr. Rusmono, SKM., selalu berada di tengah-tengah dinamika romantik kinerja pasangan Presiden Soeharto dan Ibu Negara Tien Soeharto.
Donna Sita Indria dalam ringkasan buku itu mengatakan, bahwa mungkin ada yang mengira berkirim surat kepada Presiden dan Ibu Negara yang sehari-hari sibuk, bagaikan menulis di atas pasir pantai, yang bisa begitu saja lenyap tak berbekas karena tersapu gelombang.
“Namun, tidak seperti itu yang terjadi pada masa pemerintahan Presiden Soeharto dengan pendamping setianya, Ibu Negara Hj. Siti Hartinah Soeharto. Hal itu dibuktikan oleh begitu banyak disposisi Pak Harto dan Ibu Tien yang disimpan oleh Dr. Rusmono, yang bertugas sebagai dokter pribadi beliau berdua selama delapan tahun pada 1986 – 1993,” demikian Donna Sita Indria.
Menurut Donna Sita Indria, Ibu Tien Soeharto adalah Ibu Negara yang selalu mendampingi Presiden ke-2 RI HM Soeharto, di seluruh acara resmi kenegaraan dan menjadi penggerak utama pada acara- acara keluarga.
Di luar itu, Ibu Tien Soeharto melaksanakan banyak pekerjaan penting yang hasilnya tetap dapat dirasa dan dinikmati hingga kini oleh masyarakat banyak, seperti Taman Mini Indonesia Indah, Taman Bunga Mekarsari, Museum Purna Bhakti Pertiwi, dan lainnya.
“Di antara begitu banyak ide orisinalnya sebagai persembahan kepada bangsa dan negara, yang sangat prestisius selain TMII adalah dibangunnya dua rumah sakit yang sangat modern pada zamannya, yaitu Rumah Sakit Jantung Harapan Kita dan Rumah Sakit Anak dan Bersalin (RSAB) Harapan Kita,” kata Donna Sita Indria.