Bawa Citra Jabar, Wagub Harap PPIH Mampu Beri Pelayanan Prima

Editor: Koko Triarko

BEKASI, Cendana News – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum berharap Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Jakarta – Bekasi Tahun 2022 mampu memberikan pelayanan prima.

Hal itu karena PPIH dalam tugasnya juga membawa citra baik Pemerintah Daerah Jabar.

Wagub Jabar menyampaikan hal tersebut saat melantik 21 PPIH Embarkasi Jakarta – Bekasi Tahun 2022 di UPT Asrama Haji Bekasi, Kota Bekasi, Sabtu (21/5/2022).

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 436 Tahun 2022.

Wagub Jabar juga berpesan kepada para jemaah untuk mulai menyiapkan mental dan fisik dalam menunaikan ibadah haji.

Dia meminta agara calon jemaah haji mulai sekarang banyak berolahraga, menjaga pola makan, dan pikiran harus tenang.

Dia mengingatkan, bahwa  ibadah haji adalah ibadah fi’li, bukan ibadah qaoli.

Artinya, gerakan-gerakan badan menjadi substansi ibadah di Mekkah.

“Mulai dari sai, wukuf, jumrah dan tawaf itu kan semua ibadah fi’li,” kata Wagub Uu.

Dia juga berharap jemaah yang berangkat menunaikan ibadah haji menjadi mabrur, diberi kelancaran dan kesehatan dalam beribadah.

“Dan, diberi keselamatan selama keberangkatan dan kepulangan ke Tanah Air,” katanya.

Sementara itu Staf Khusus Menteri Agama, Nurjaman menyampaikan amanat dari Menteri Agama RI pada acara pelantikan PPIH tersebut.

Bahwa, Kementerian Agama bertugas memberikan layanan ibadah kepada para calon jemaah.

Dia mengatakan, dua tahun jemaah haji Indonesia batal berangkat untuk melaksanakan ibadah.

Dan, tahun ini alhamdulillah mendapatkan kesempatan walaupun dengan keterbatasan jumlah. Hanya 48 persen dari total jemaah.

Lihat juga...