Pramuka Diharap Jadi Agen Perubahan Karakter Generasi Milenial
Admin
KLUNGKUNG, Cendana News – Komandan KODIM 1610/Klungkung, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat menyebut organisasi Pramuka harus bisa menjadi pelopor perubahan karakter generasi milenial.
Dengan mengedepankan Persatuan dan Kesatuan, Pramuka harus bisa menjadi garda dan agen terdepan pelaku pembentukan karakter.
Komandan KODIM 1610/Klungkung, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat mengatakan hal tersebut dalam pembukaan Klungkung Scout Creativity III di Alun-Alun Ida Dewa Agung Jambe, Jumat (12/8/2022).
Sebagaimana rilis yang diterima Cendana News, Sabtu (13/8), dia menyebut Klungkung Scout Creativity lll diselenggarakan oleh Pramuka Kwartir cabang dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-61.
Acara tersebut dimeriahkan dengan serangkaian perlombaan, dan renungan suci hingga aksi bakti sosial.
Letkol Inf Suhendar Suryaningrat mengatakan, kegiatan itu bisa menjadi salah satu tolak ukur pembinaan dan pelatihan Pramuka, dalam menentukan program-program pembinaan.
Dia berharap, adanya event itu nantinya bisa menjadi ujung tombak dalam mewujudkan Indonesia yang tangguh, dan berbudi luhur.
Hari Pramuka diperingati setiap tanggal 14 Agustus. Pada tahun 2022 ini peringatan Hari Pramuka ke-61 akan dipusatkan di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Cibubur, Jakarta Timur.
Pada saat bersamaan, akan digelar Jambore Nasional (Jamnas) XI tahun 2022 selama sepekan hingga tanggal 21 Agustus 2022.
Mengutip laman pramuka.or.id, Jamnas XI tahun 2022 mengangkat agenda penting terkait Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) atau Millennium Development Goals (MDGs).
Seperti diketahui, MDGs adalah agenda pembangunan global yang terdiri dari 17 poin.