Warung Insan Damai Bantu Warga Lewat Makan Siang Murah

Redaktur: Muhsin Efri Yanto

Yulius Usman Tohir, Ketua Yayasan Insan Damai menyebutkan, Warung Insan Damai sudah beroperasi sejak sebulan silam. Memasuki pekan kedua Agustus, Warung Insan Damai sudah enam kali melayani masyarakat untuk makan siang.

Sebagai yayasan yang kerap melakukan kegiatan sosial, Yulius Yusman Tohir bilang Warung Insan Damai jadi kegiatan setiap pekan.

“Saat harga bahan kebutuhan pokok naik, kami ingin berbagi kasih kepada masyarakat untuk meringankan beban,” ungkapnya.

Awal keberadaan Warung Insan Damai sebut Yulius Yusman belum dikenal. Ia dan pengurus yayasan bahkan harus menebar brosur untuk menginformasikan keberadaan warung tersebut.

Pada awal keberadaan Warung Insan Damai, disediakan sebanyak 100 porsi. Warga yang datang dominan tinggal di sekitar yayasan. Sesuai misi awal keberadaan Warung Insan Damai bertujuan agar masyarakat ekonomi menengah ke bawah bisa menikmati menu makan siang dengan harga terjangkau.

“Pada pekan berikutnya rata rata bisa menyediakan menu sebanyak 120 porsi,” ulasnya.

Buka sejak pukul 11.00 siang, antusiasme warga yang datang membuat menu kerap habis sekitar pukul 14.00. Ia menyebut terselenggaranya kegiatan sosial berkat kebaikan sejumlah donatur.

Donatur sebut Yulius memberikan bahan baku beras dan bahan olahan lain. Semua bahan diolah dan hasil penjualan bisa digunakan untuk pelayanan warung pada pekan berikutnya.

Yulius Yusman Tohir, ketua Yayasan Insan Damai masa bakti 2022-2025 saat kegiatan Warung Insan Damai yang menyediakan makan siang murah di Jalan WR. Supratman, Bandar Lampung, Rabu (9/8/2022). Foto: Henk Widi
Lihat juga...