Bukit Soeharto Ponorogo jadi lokasi Isota 2022 karena ini

Editor: Koko Triarko

PONOROGO, Cendana News – Objek wisata Bukit Soeharto di desa Badegan, Ponorogo, Jawa Timur, menjadi lokasi penyelenggaraan Indonesian Summits On the Air (Isota) 2022 Orari Ponorogo.

Pemilihan Bukit Soeharto sebagai lokasi penyelenggaraan Isota 2022 ini bukan tanpa alasan.

Koordinator Tim Isota sekaligus Anggota DPP Orari Ponorogo, Bambang Untoro mengatakan Bukit Soeharto dipilih sebagai lokasi Isota 2022 karena potensi wisatanya yang luar biasa besar.

Selain itu, Bukit Soeharto juga memiliki aura dan kewibawaan tersendiri.

“Terlebih Bukit Soeharto namanya menggunakan nama Presiden kedua RI, HM Soeharto,” katanya.

Selain itu pula, menurut Bambang Bukit Soeharto juga keren sehingga Orari memilihnya sebagai lokasi Isota 2022.

Baca: Bukit Soeharto Ponorogo tersiar hingga pelosok Tanah Air melalui radio

Bukit Soeharto dikelola oleh KUD Jaya Mandiri Sejahtera Badegan Ponorogo yang merupakan binaan Yayasan Damandiri.

Bukit Soeharto ini berada di Jalan Raya Nasional yang menghubungkan kota Wonogiri di Jawa Tengah serta Ponorogo, Jawa Timur.

Karena itu selain sebagai objek wsiata, Bukit Soeharto juga menjadi lokasi rest area yang nyaman dan aman.

Bambang mengatakan, lokasi Bukit Soeharto sangat strategis sehingga punya potensi besar menjadi lokasi wisata yang ramai.

“Karena itu, kita berupaya untuk bantu promosi dengan menyelenggarakan Isota di sini,” bebernya.

Menurut Bambang, dengan pengelolaaan yang semakin baik kawasan Bukit Soeharto akan bisa menjadi lokasi wisata favorit di kawasan Ponorogo.

Hal itu mengingat Bukit Soeharto memiliki suasana yang masih sangat asri, serta pemandangan menakjubkan dari atas bukit.  Tempatnya cantik, pemandangan alamnya indah.

Lihat juga...