DIY komitmen perluas lahan mangrove di Kawasan Pesisir Selatan

Admin

YOGYAKARTA, Cendana News – Pemda DIY terus berupaya mencapai target penanaman mangrove di pesisir Pantai Selatan, Bantul.

Target penanaman mangrove tahun ini di Kawasan Mangrove Baros dan Pengklik, Samas, Bantul, seluas 22,7 hektare.

Sementara hingga saat ini penanaman mangrove di pesisir Pantai Pengklik-Samas baru seluas 6 hektare.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) DIY Kuncoro Cahyo Aji, MSi, saat penanaman mangrove di Kawasan Hutan Mangrove Pengklik, Sanden, Bantul, pekan ini.

Turut hadir dari acara tersebut, Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas, perwakilan Pemda DIY, dan Panewu Sanden, Kretek, dan Lurah Srigading.

Dalam sambutannya, GKR Hemas mengatakan mangrove merupakan ekosistem dengan sifat dan bentuk yang unik.

Dia berharap dengan penanaman mangrove bisa bermanfaat untuk lingkungan dan masyarakat sekitar.

Dia berharap pula sisa kawasan yang belum tertanam bisa dilanjutkan supaya menjadi hutan yang khas di Yogyakarta.

GKR Hemas menyampaikan, bahwa sejatinya penanaman mangrove di Kawasan Pengklik merupakan salah satu bentuk komitmen bersama antarpemangku kepentingan.

Adapun tujuannya untuk mempertahankan, memulihkan keanekaragaman hayati Kawasan Mangrove, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Hal tersebut selaras dengan misi ekosistem terjaga, masyarakat berpenghidupan layak.

Ratu Hemas berharap pula, agar ekosistem mangrove bisa menjadi tambahan pendapatan negara lewat perdagangan karbon.

Sebagaimana pesan yang tersirat dalam KTT G-20 beberapa pekan lalu, bahwa mangrove menjadi salah satu subjek utama karena menyerap karbon, melindungi lahan, dan mencegah abrasi laut.

Lihat juga...