Tahun 2023 Pemkab Cilacap akan bangun 8 Puskesmas

Admin

JAWA TENGAH, Cendana News – Tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Cilacap melalui Dinas Kesehatan akan membangun atau merenovasi 8 Puskesmas.

Pembangunan Puskesmas di Cilacap pada tahun 2023 itu nantinya akan terbagi dalam 3 tahapan.

Dan, masing-masing pembangunan puskesmas di Cilacap tahun 2023 nanti akan berbeda sesuai kebutuhannya.

Adapun delapan puskesmas yang akan dibangun pada tahun 2023 itu adalah UPTD Puskesmas Jeruklegi I, UPTD Puskesmas Jeruklegi II, dan UPTD Puskesmas Cilacap Tengah I.

Kemudian, UPTD Puskesmas Kawunganten, UPTD Puskesmas Kesugihan I, UPTD Puskesmas Cilacap Selatan I, UPTD Puskesmas Majenang II, dan UPTD Puskesmas Cimanggu I.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap, dr Pramesti Griana Dewi, menyampaikan hal itu dalam Rapat Pemaparan Detailed Engineering Design (DED) Pembangunan Puskesmas Tahun 2023 di Ruang Prasanda Pendopo Wijayakusuma Cakti Cilacap, pekan ini.

Hadir dalam rapat tersebut Penjabat Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar sebagai Pemimpin Rapat, Sekretaris Daerah Kabupaten Cilacap Awaluddin Muuri, pejabat dan staf terkait.

“Masing-masing puskesmas pembangunannya akan berbeda sesuai kebutuhan,” kata Pramesti Griana Dewi, dikutip dari laman cilacapkab, Jumat (30/122022).

Dia mencontohkan, untuk UPTD Puskesmas Jeruklegi I di tahun 2023 sudah mulai tahap 3.

Pembangunannya yaitu penataan halaman, pagar, pembangunan poli-poli dan sarana penunjang.

Sedangkan UPTD Puskesmas Cilacap Selatan I baru akan mulai pembangunan tahap 1.

Pj Bupati Cilacap, Yunita Dyah Suminar menjelaskan pihaknya berupaya memastikan Pemkab Cilacap mendapatkan kualitas bangunan terbaik.

Lihat juga...