"Menurut saya, itu indikasi film Indonesia sekarang sudah sangat diperhitungkan di per-peta-an film dunia. Jadi, itu bagus untuk industri film Indonesia," ujar Joko.
Joko Anwar dikenal sebagai seorang sutradara, penulis skenario, dan produser yang patut diperhitungkan dalam dunia perfilman Indonesia. Selain itu, ia juga sangat vokal di medsos. Pemikirannya kritis dan jernih.